Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Bayar Pajak Motor Online Mudah Terbaru 2022

Cara Bayar Pajak Motor Online Mudah Terbaru 2022

Cara bayar pajak Motor Online


Cara bayar pajak Motor Online. Di era teknologi yang sudah semakin canggih membuat segalanya menjadi serba online dan mudah, termasuk dalam segi pelayanan. Salah satu pelayanan yang sangat terbantu dengan kecanggihan teknologi saat ini adalah pelayanan pajak kendaraan bermotor. Dimana sekarang ini terdapat banyak cara yang dapat kalian lakukan supaya dapat membayar pajak motor online. Salah satu cara membayar pajak online adalah dengan menggunakan aplikasi. Dengan menggunakan aplikasi untuk bayar pajak online motor ini, bisa sangat memudahkan kalian agar nantinya tidak antri berlama-lama lagi seperti saat berada di Samsat atau tempat lain.

Sejak kemunculan smartphone semuanya menjadi berubah, dari segi teknologi pun sangat berbeda dibandingkan dengan beberapa tahun silam yang masih memakai cara yang serba manual dan lama. Tentunya kalian juga pasti merasakan perubahan tersebut kan? Segala sesuatunya kini menjadi lebih praktis dan mudah termasuk juga cara bayar pajak kendaraan online yang bisa kalian coba. Setiap kendaraan baik mobil ataupun motor harus memperpanjang pajak kendaraan tersebut tiap tahunnya. Dengan kehadiran teknologi saat ini kalian tidak perlu khawatir lagi dalam menyelesaikan kewajiban tahunan tersebut. 

Aplikasi Bayar Pajak Motor Online

Dibawah ini adalah beberapa aplikasi yang bisa membantu kalian dalam membayar pajak kendaraan secara online. 

1. Aplikasi Samsat Signal

Cara Bayar Pajak Motor Online Aplikasi Samsat Signal

Aplikasi pertama yang bisa kalian gunakan untuk bayar pajak motor online adalah dengan menggunakan Aplikasi Signal atau Samsat Signal ( Samsat Digital Nasional ). aplikasi ini adalah salah satu aplikasi bayar pajak resmi untuk kendaraan yang dibuat langsung oleh institusi kepolisian dalam hal ini Korlantas Polri. 
Jika kalian ingin melakukan pembayaran pajak kendaraan melalui aplikasi ini ada beberapa dokumen yang perlu kalian persiapkan terlebih dahulu. Berikut adalah beberapa dokumen yang perlu kalian persiapkan tersebut:
  • KTP asli serta Fotocopy pemilik kendaraan sesuai dengan STNK
  • BPKB asli serta fotocopy 
  • Fotocopy STNK
Sementara untuk dapat melakukan pembayaran di Samsat Signal ini kalian bisa ikuti langkah-langkah dibawah ini:
  1. Langkah pertama yang dapat kalian harus melakukan registrasi terlebih dahulu di aplikasi Samsat Signal. 
  2. Masukan informasi yang diperlukan seperti NIK, nomor kendaraan, nomor telepon serta 5 angka terakhir rangka motor kalian, jika sudah kalian klik lanjutkan.
  3. Tunggu hingga sistem memproses data yang kalian berikan sebelumnya 
  4. Setelah itu kalian akan diberikan informasi tentang biaya pajak moror yang mesti kalian bayar.
  5. Kalian juga nantinya akan mendapatkan kode pembayaran yang harus diselesaikan dalam waktu 2 jam
  6. Apabila telah dikonfirmasi kalian akan mendapatkan e-TBPKB dan e-Pengesahan STNK yang berlaku selama 30 hari atau 1 bulan
  7. Untuk metode pembayarannya kalian bisa lakukan dengan cara transfer dari bank atau pembayaran lain yang dikenakan biaya administrasi sebesar 5000 Rupiah.
  8. Sementara untuk e-TBPKB serta stiker STNK nantinya akan dikirim ke alamat yang terdapat di stnk
  9. Selesai

2. Aplikasi Sambara

Cara Bayar Pajak Motor Online Aplikasi Sambara

Cara bayar pajak motor online berikutnya kalian bisa menggunakan Aplikasi Sambara. Berikut adalah tutorial cara menggunakan aplikasi sambara. 
  1. Langkah pertama kalian Download terlebih dahulu aplikasi sambara di playstore
  2. Kemudian install dan masuk ke aplikasi tersebut. 
  3. Pilih di bagian menu Info PKB (Pajak Kendaraan Bermotor) 
  4. Lalu masukan nomor polisi motor kalian, serta warna plat motor
  5. Langkah selanjutnya klik cari, maka akan tampil nominal tagihan kendaraan yang kalian harus bayar
  6. Klik ya untuk kemudian bisa kalian bayar secara online
  7. Masukan KTP, NPWP serta 5 digit nomor rangka motor kalian.
  8. Setelah itu akan muncul pilihan pembayaran yang bisa kalian pilih,  baik melalu transfer bank atau melalui e-commerce
  9. selesai

3. Aplikasi LinkAja

Cara Bayar Pajak Motor Online Aplikasi LinkAja

Cara terakhir yang bisa kalian coba untuk bayar pajak motor online adalah menggunakan aplikasi linkaja. aplikasi linkaja merupakan jenis aplikasi dompet digital yang berfungsi untuk transfer dan lain sebagainya. Dibawah ini adalah cara bayar pajak motor online menggunakan linkaja
  1. Langkah pertama Download terlebih dahulu aplikasi linkaja di google playstore atau AppStore. 
  2. Kemudian masuk ke aplikasi linkaja
  3. Jika belum ada saldo, isi saldo terlebih dahulu. Saldo tersebut nantinya akan digunakan untuk membayar pajak kendaraan. 
  4. Klik menu lainnya
  5. Lalu kalian bisa klik di menu PAJAK
  6. Kalian nantinya dapat memilih untuk membayar di daerah mana atau tempat kalian tinggal
  7. Masukan NIK, nomor polisi serta nomor mesin kendaraan kalian
  8. Pastikan informasi yang kalian berikan tepat lalu selanjutnya kalian bisa klik Benar
  9. Kemudian masukan pin linkaja yang sudah kalian buat
  10. Selanjutnya kalian nantinya akan mendapatkan notifikasi sms untuk kalian bawa sebagai bukti pembayaran atau bisa juga kalian cetak
  11. selesai
Cara bayar pajak motor secara online memang sangat membantu kita untuk bisa lebih praktis dari segi waktu karena tidak usah antri lama di samsat. Meskipun tetap kalian harus tetap datang ke samsat, namun tidak harus antri lagi sebab kalian sudah membayar pajak kendaraan lewat aplikasi secara online. Nantinya kalian hanya perlu mengambil stnk yang telah di perpanjang di samsat atau kalian bisa menunggu pengiriman kerumah kalian.

Itulah beberapa cara bayar pajak motor online yang bisa kalian coba satu persatu, dengan begitu kalian sudah tidak perlu mengantri lagi di samsat. Semoga artikel yang kami sajikan bisa bermanfaat dan selamat mencoba!. Simak artikel menarik lainnya hanya di klondikekids.com.


Posting Komentar untuk "Cara Bayar Pajak Motor Online Mudah Terbaru 2022"