Tips Internet Sehat dan Aman Untuk Anak-anak
Tips Internet Sehat dan Aman Untuk Anak-anak
Internet Sehat dan Aman. Sekarang ini, tips untuk internet sehat dan aman bagi anak-anak sangat dibutuhkan oleh hampir semua orang tua. Tujuannya, tidak lain agar bisa meminimalisir kerugian serta dampak buruk dari internet yang dapat dirasakan oleh anak-anak.
Tidak salah memang, jika menyebut anak-anak generasi sekarang tumbuh berkembang bersama teknologi. Sejak dari kecil, banyak dari mereka yang sudah menjadikan teknologi sebagai teman dalam beragam kegiatannya. Perlu diakui, tidak hanya anak anak saja namun hampir semua orang dalam kegiatan sehari-harinya banyak dilakukan tidak jauh dengan smartphone dan internet.
Maka dari itu, sebagai orang tua, diperlukan pehamanan dan juga pengetahuan yang lebih dalam terkait sisi positif serta negatif dari internet. Secara garis besar harus lebih memahami bagaimana dampak teknologi terhadap anak anak.
Sepertinya yang pernah dikatakan oleh Perwakilan dari User Education and Outreach Manager Trus and Safety Google Asia Pasific, Lucian Leo, beliau menjelaskan bahwa kemajuan teknologi akan membuat hidup manusia menjadi lebih mudah. Namun di sisi lain, kondisi tersebut juga menimbulkan suatu tantangan baru, yaitu meredakan efek negatifnya.
Menurut Leo, Google memberi penilaian perlu adanya usaha preventif aktif yang harus dilakukan orang tua terkait bentuk kesepakatan pembatasan dalam menggunakan teknologi yang sesuai dengan keperluan keluarga. Bukan cuma itu, orang tua pun harus membantu anak untuk bisa memahami jejak digital serta peka terhadap semua jenis informasi yang mereka peroleh dari internet.
Aplikasi Pengawasan Orang Tua untuk Internet Sehat Anak
Lewat pemahaman teknologi serta internet yang tepat, nantinya anak pun akan bisa terhindar dari kejahatan cyber. Tidak hanya itu, Google pun memberikan beberapa tips bermain Internet sehat dan aman dengan beberapa fitur yang bermanfaat bagi anak-anak.
Penasaran apa aja tips-tips-nya? Untuk itu, langsung saja kalian simak tips internet sehat dan aman untuk anak berikut ini.
Filter SafeSearch
Fitur ini dapat kalian aktifkan di mesin pencari seperti Google, untuk memblokir website yang tidak baik untuk anak-anak. Sehingga, anak-anak dapat terhindar dari konten pornografi ataupun kekerasan.
Memang hasil dari pencarian melalui fitur SafeSearch belum sepenuhnya aman bagi anak-anak. Maka dari itu, Google pun tetap meminta peran serta bagi orang tua untuk terus melaporkan jika ada temuan konten yang kurang tepat kepada Google atau otoritas yang berhubungan, seperti Kemenkominfo.
Baca Juga: Cara Membuat Bootable Flasdisk Windows 10
Aplikasi Google Play Store
Ada baiknya, sebagai orang tua selalu didampingi dan mengawasi saat anak ingin mendownload atau menginstall aplikasi baru. Bukan hanya itu, orang tua pun diminta untuk selalu membaca informasi serta ulasan yang biasanya ada di aplikasi yang ingin di Download oleh anak. Tidak lupa juga, orang tua mencari ikon bintang keluarga di aplikasi atau game yang ada di Play Store.
Ikon bintang keluarga ini merupakan tanda dari konten yang sudah ditinjau dan dikembangkan agar bisa ramah terhadap anak-anak. Di samping itu, orang tua juga baiknya memeriksa bintang perolehan dari aplikasi tersebut. Dengan begitu, akan terlihat keterangan lebih lengkap berupa batasan usia penguna.
Aplikasi Google Assistant
Google assistent yang dikenal dengan asisten dunia maya, merupakan aplikasi milik Google yang terbilang lengkap. Selain dapat memudahkan para pengguna beraktivitas, aplikasi ini juga dapat membantu orang tua untuk mengawasi anaknya. Fitur fungsi pengawasan ini ada lewat program Assistant for Families.
Program tersebut berisi lebih dari 50 aplikasi aktivitas, permainan dan juga cerita. Google menjamin bahwa setiap program yang terdapat pada aplikasi ini sudah disetujui serta ditinjau oleh tim Trust and Safety. Bukan hanya itu, agar bisa lebih yakin, kalian juga bisa mengkombinasikannya dengan fitur lainya, yaitu Family Link.
Nah itulah pembahasan kita dalam tips bermain internet sehat dan aman untuk anak di smartphone. Perlu diIngat, jika fitur serta aplikasi di atas hanya bersifat membantu saja. Langkah terbaik lainnya adalah pengawasan orangtua yaitu berupa perhatian serta membagikan pengertian kepada anak, pastinya akan berdampak sangat besar.
Tips Berinternet Sehat dan Aman Bagi Anak
Untuk menjaga kondisi bermain internet sehat dan aman serta nyaman bagi anak, orang tua mempunyai peranan yang tidak kalah besar. Dalam mewujudkan kondisi tersebut, ada beberapa tips internet aman untuk anak yang bisa kalian coba. Dibawah ini merupakan uraian yang bisa kalian simak.
1. Buat Aturan
Perlu dicatat, orang tua tidak boleh untuk membebaskan anaknya dalam mengakses internet begitu saja. Maka dari itu, sebagai orang tua perlu membuat aturan yang jelas serta tegas.
Dengan begitu, anak-anak nantinya bisa tahu batasan selama menggunakan internet. Di mulai dari apa saja yang boleh diakses, berapa lama waktu yang di ijinkan, dan kapan anak-anak boleh mengakses internet.
Selalu dampingi Anak Selama Menggunakan Internet
Lewat perkembangan smartphone saat ini, membuat siapa pun bisa dengan mudahnya untuk mengakses internet di mana pun dan kapan saja, termasuk anak-anak. Tetapi, tidak berarti kalian bisa membiarkan anak mengakses internet sendiri, karena masih ada potensi tidak aman dan tidak sehat.
Bagaimanapun juga, anak tetap perlu di dampingan orang tua selama mengakses internet. Selain menemani, kalian juga bisa mengisi waktu dengan mengedukasi anak tentang bagaimana cara bermain internet sehat dan aman. Dengan harapan, agar anak-anak jadi paham akan batasan selama mengakses internet.
Jadi, jika kalian tidak menginginkan anak terpapar pengaruh buruk internet, kalian bisa lakukan salah satu dari tips yang sudah kami berikan di atas.
Nah itulah beberapa uraian terkait dengan aplikasi serta tips internet sehat dan aman untuk anak. Semoga artikel ini bisa bermanfaat dan membantu kalian dalam mengatasi masalah yang dihadapi.
Posting Komentar untuk "Tips Internet Sehat dan Aman Untuk Anak-anak"